Wakil Wali Kota Depok, Ir. H. Imam Budi Hartono, M.Si. Hadiri KIBAS di Masjid Assalam Rawadenok

Ahad, 9 Juli 2023, wakil Walikota Depok, Ir. H. Imam Budi Hartono berkunjung ke Masjid Assalam yang berada di Muhammadiyah Ranting Rawadenok Cabang Depok Barat, kehadiran wakil walikota dalam rangka silaturahim dan kegiatan shalat Shubuh Berjamaah di Masjid Assalam. Dalam kunjungan tersebut juga hadir Lurah Kelurahan Rangkapan Jaya Baru Tajudin, SH dan Camat Pancoranmas Dzikri Darmawan, S.KM.
Selain melaksanakan shalat shubuh berjamaah dengan jamaah masjid Assalam, Wakil walikota dan camat serta lurah mengikuti Kajian Islam Bada Shubuh (KIBAS) Muhammadiyah ranting Rawadenok yang sudah berlangsung sejak 7 tahun, kegiatan KIBAS merupakan kegiatan pekanan Muhammadiyah Ranting rawadenok yang dilaksanakan setiap Subuh Ahad Pagi secara bergiliran di 6 Jamaah di PRM Rawadenok.
Dalam acara tersebut, ketua Panitia Pembangunan Masjid Assalam, H. Dahlan menyampaikan progres pembangunan dan juga hal hal yang masih belum selesai dari program pembangunan masjid yang membutuhkan dana sekitar Rp. 6 M. Dan mengajak kepada jamaah untuk terus bersama sama berinfaq membangun masjid. Demikian juga sambutan ketua PRM Rawadenok H. Ahmad Suja’i menyampaikan beberapa kegiatan Muhammadiyah Rawadenok.
Wakil walikota Depok dalam sambutan dan tausiahnya menyampaikan tentang pentingnya bertaqwa dalam segala bidang kehidupan, serta menyiapkan masa depan dengan pendidikan yang baik, seraya mengutip QS Al hasr ayat 18, pada kesempatan itu pula wakil walikota menyampaikan beberapa program pemerintah diantara bantuan bagi guru ngaji, beasiswa dan bantuan untuk guru, bantuan untuk masjid dan musholla. Diakhiri dengan akan membantu pembangunan masjid assalam rawadenok.
Kegiatan kunjungan diakhiri dengan sarapan bersama dan ramah tamah diantara pimpinan ranting Muhammadiyah Rawadenok, lurah, camat dan wakil walikota serta jamaah yang hadir